Jakarta, Senin 31 Desember 2012 - Dalam
guyuran gerimis, pesta rakyat yang meriah mewarnai pergantian tahun 2013 di
Jakarta tadi malam hingga dini hari tadi. Puluhan ribu warga memadati jalan
sepanjang Bundaran Hotel Indonesia (HI) menuju Monumen Nasional untuk
menyaksikan Jakarta Night Festivalyang dikemas dalam konsep car free night.
Turunnya hujan yang mengguyur Ibu Kota tak menyurutkan warga untuk menikmati
malam pergantian tahun yang dipusatkan di seputaran Jalan Sudirman-MH Thamrin
tersebut.
Pedagang Balon di Bundaran HI
Para warga Jakarta sudah berkumpul di
Bundaran HI sejak pukul 20.00 WIB. Suasana sekitar HI semarak dengan suara
terompet.Tidak lagi terlihat ada kendaraan yang lewat,bahkan sejak pukul 19.30
WIB jalan sudah berubah dengan lautan manusia.Warga terus berdatangan ke
Bundaran HI.Ada yang bersama keluarga, teman-teman, serta komunitasnya.
Foto Bersama Polwan
Cantik "Esty. A"
Karena gerimis,banyak warga yang
menggunakan jas hujan ataupun payung yang sengaja dibawa dari rumah.Tak sedikit
pula warga yang berteduh di bawah jembatan penyeberangan sambil menunggu
datangnya detik-detik pergantian tahun di Bundaran HI. Rangkaian kegiatan
Jakarta Night Festival menyuguhkan berbagai hiburan di 16 lokasi panggung
sepanjang Jalan Sudirman–MH Thamrin serta karnaval malam Tahun Baru. Jenis
tampilan seni budaya di 16 panggung hiburan itu bervariasi.
Mulai dari seni musik tradisional
Betawi, keroncong, gambang kromong,wayang Betawi, campur sari,musik dangdut
hingga band pop dan rock. Sementara untuk panggung utama di Bundaran HI akan
tampil band The Changcuters, Metro Voice yang menampilkan dancer dan grup vokal
dari para polisi wanita (polwan) Polda Metro Jaya serta berbagai tarian
tradisional. Puncak perayaan detik-detik pergantian tahun 2012–2013 dipusatkan
di panggung utama yang berada di Bundaran HI. Sekitar pukul 20.30 WIB, Gubernur
DKI Jakarta Joko Widodo terlihat membaur bersama warga Jakarta di Bundaran HI.
Kedatangan pria yang akrab dengan sapaan
Jokowi ini langsung disambut hangat oleh masyarakat.“ Hidup Jokowi,”teriak para
warga yang tampak saling berebut untuk bersalaman dengan mantan Wali Kota Solo
ini. Jokowi mengaku kaget dengan antusiasme warga Jakarta untuk menonton
Jakarta Night Festival.
Banyak warga Jakarta dan sekitarnya
datang untuk menikmati malam tahun baru di sekitar bundaran HI, ada juga warga
Negara asing yang sedang berlibur. Bundaran HI yang menjadi salah satu tujuan
wisata liburan tahun baru untuk keluarga.
Pesta tahun baru menuju 2013 diperingati ratusan ribu warga Jakarta.
Kawasan Bundaran HI-Sudirman-Thamrin pun menjadi letusan manusia. Kepadatan di
kawasan itu benar-benar luar biasa. Bayangkan, untuk bergerak kemana-mana amat
sulit. Warga saling berdesakan ingin merayakan malam tahun baru di HI. Suasana
juga sangat ramai. Atraksi air mancur juga sudah disiapkan. Petugas bersiap
menanti detik-detik pergantian tahun. Di kejauhan juga sudah terdengar letusan
petasan bersahutan.
Tak ada pesta kembang api di perayaan
tahun baru 2013 di Bundaran Hotel Indonesia. Namun ribuan warga yang merayakan
tahun baru bergantian menyalakan kembang api dan meniup terompet, menyemarakkan
pesta ini. banyaknya kembang api yang dinyalakan oleh warga membuat pesta
tersendiri. Kembang api yang banyak menimbulkan asap yang tebal dan bau asap
cukup pekat. Sementara sinar laser di kolam air di Bundaran HI terus
berputar-putar. Air terjun juga naik cukup tinggi. Ribuan warga terus meniup
terompet. Suasana bising namun sangat meriah. Sinar laser yang bertuliskan:
"Happy New Year 2013" menyorot ke Hotel Kempinski, juga di dinding
Grand Indonesia. Sementara sinar laser logo Jakarta Jaya Raya juga terpampang
di dinding Hotel Kempinski.
Ribuan warga yang merayakan tahun baru
pun tampak antusias mengikuti puncak pesta perayaan tahun baru ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar